Powered By Blogger

Selasa, 22 September 2015

Mengenal komputer dan komponen-komponen nya

Apa itu komputer?
Kata komputer berasal dari bahasa Latin yakni "computare" yang artinya menghitung. Seperti yang kita ketahui fungsi komputer bukan hanya untuk menghitung, komputer juga bisa digunakan untuk memanipulasi data berdasarkan beberapa intruksi tertentu yang telah disediakan. 
Secara definisi komputer adalah suatu mesin yang terdiri dari serangkaian alat elektronik yang saling berhubungan dan bekerja sama, dapat menerima data (input), mengolah data (proses) dan memberikan informasi (output) serta terkoordinasi dibawah kontrol program yang tersimpan di memorinya.

Komponen-komponen komputer
komputer terdiri dari 3 komponen utama yang tidak dapat dipisahkan, yaitu : hardware, software, dan brainware.
1. Hardware (Perangkat Keras)
Hardware (perangkat keras) merupakan peralatan fisik dari komputer yang dapat kita lihat dan rasakan. Hardware terdiri dari ;
  • Input/Output Device (perangkat masukan dan keluaran), seperti keyboard, mouse, speaker, scanner, printer, dan sejenisnya.
  • Storage Device (perangkat penyimpanan), yakni media untuk menyimpan data seperti memori, harddisk, CD-I, flash disk dll.
  • Monitor/Screen Monitor merupakan sarana untuk menampilkan data input yang dimasukkan melalui input device setelah diolah oleh prosesor. Monitor disebut juga dengan Visual Display Unit (VDU).
  • Casing Unit, adalah tempat dari semua peralatan komputer, baik itu motherboard/mainboard, card, peripheral lain dan Central Procesing Unit (CPU). Casing unit ini disebut juga dengan System Unit.
  • Central Procesing Unit (CPU)merupakan bagian terpenting dari sebuah komputer yang berfungsi sebagai pengontrol dan pemproses segala aktivitas pada komputer. Semakin canggih prosesor komputer, maka kemampuannya akan semakin baik dan biasanya harganya akan semakin mahal.
2. Software (perankat lunak)
Software (perankat lunak), adalah sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data elektronik yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan menjalankan suatu perintah. melalui sofware atau perangkat lunak inilah suatu komputer dapat menjalankan suatu perintah.
software dibedakan dalam beberapa jenis, diantaranya :
  • Sistem Operasi, yaitu software yang berfungsi untuk mengaktifkan seluruh perangkat yang terpasang pada komputer sehingga masing-masingnya dapat saling berkomunikasi. Tanpa ada sistem operasi maka komputer tak dapat difungsikan sama sekali. contoh software ini seperti DOS, Unix, Linux, Novell, OS/2, Windows.
  • Program Utility, berfungsi untuk membantu atau mengisikekurangan/kelemahan dari system operasi, misalnya PC Tools dapat melakukan perintah format sebagaimana DOS, tapi PC Tools mampu memberikan keterangan dan animasi yang bagus dalam proses pemformatan. File yang telah dihapus oleh DOS tidak dapat dikembalikan lagi tapi dengan program bantu hal ini dapat dilakukan. contoh software ini seperti Norton Utility, Scandisk, PC Tools, dll.
  • Program Aplikasi, merupakan program yang khusus melakukan suatu pekerjaan tertentu, seperti program gaji pada suatu perusahaan. Maka program ini hanya digunakan oleh bagian keuangan saja tidak dapat digunakan oleh departemen yang lain. Biasanya program aplikasi ini dibuat oleh seorang programmer komputer sesuai dengan permintaan / kebutuhan seseorang / lembaga/ perusahaan guna keperluan interennya. contohnya seperti GL, MYOB, Payroll dll.
  • Program Paket, adalah program yang disusun sedemikian rupa sehingga dapat digunakan oleh banyak orang dengan berbagai kepentingan. Seperti MS-office, dapat digunakan oleh departemen keuangan untuk membuat nota, atau bagian administrasi untuk membuat surat penawaran dan lain sebagainya. contoh lainnya adalah Adobe photoshop, macromedia studio, open office dll
  • Bahasa Pemrograman, merupakan software yang khusus digunakan untuk membuat program komputer, apakah itu sistem operasi, program paket dll. contohnya seperti PHP, ASP, dBase, Visual Basic, dll
3. Brainware 
Brainware bisa juga dikatakan perangkat otak, adalah manusia (user) yang terlibat dalam mengoperasikan serta mengatur sistem di dalam komputer. Diartikan juga sebagai perangkat intelektual yang mengoperasikan dan mengeksplorasi kemampuan dari Hardware maupun Software.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar